Tanggal : 01/29/2019, 06:38:30, dibaca 2172 kali.

SMKPP N BANJARBARU BAWA PULANG BEBERAPA TROPI LOMBA PENCAK SILAT


Banjarbaru, - (28/1/2019) Kali ini, upacara senin yang dilaksanakan di lapangan SMK-PP Negeri banjarbaru agak berbeda dari biasanya, hal ini dikarenakan adanya perubahan susunan pelaksanaan upacara, perubahan tersebut dikarenakan adanya penyerahan hadiah dan piala bagi siswa.


Sebab, beberapa hari yang lalu siswa-siswi perwakilan SMKPP Negeri Banjarbaru ikut dalam lomba Pencak Silat Championship SH-CUP Se-Cabang Kota. Banjarbaru, Prov. Kalimantan Selatan.


Pelaksanaan lomba tersebut dilaksanakan pada tanggal 26-27 januari 2019, yang bertempat di Padepokan Persatuan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kota. Banjarbaru.


Penyerahan hadiah dan piala tersebut dalam rangka beberapa siswa telah mengikuti lomba Pencak Silat Championship SH-CUP Se-Cabang Banjarbaru Kalimantan Selatan yang dilaksanakan pada tanggal 26-27 januari kemaren di Padepokan PSHT Cabang Banjarbaru.


Ikut sertanya perwakilan siswa-siswi dari SMKPP Negeri Banjarbaru yang berjumlah sekitar 12 orang ini tidak membawa tangan kosong, namun dapat menyabet beberapa juara, di antaranya.


-          Juara 2 Seni tunggal remaja putri an. Mawadatusifa
-          Juara 1 Seni ganda remaja putri an. Mequa Eleina Cahya G. Dan Sri Lestari
-          Juara 1 Seni beregu dewasa putri an. Sri Lestari, Wiedia Sukoco dan Nurul Sukowati
-          Juara 1 Seni ganda dewasa putra an. Muhammad Amin dan Akhmad rafiki
-          Juara 1 Seni beregu dewasa putra an. M. Ikhsan, M. Erwin Sutopo dan Muhibuddin
-          Juara 3 Tanding kelas E dewasa putra an. M. Erwin Sutopo


Oleh karena itu, perubahan susunan pelaksanaan upacara dikarenakan penyerahan beberapa piala dan hadiah atas keikutsertaan para siswa SMKPP Negeri Banjarbaru dalam lomba pencak silat tersebut.


Penyerahan hadiah dan piala tersebut diserahkan oleh Guru, Arni Setyo Priambodo, yang pada saat itu bertugas sebagai pembina upacara.


“Suatu capaian yang bagus yang di peroleh siswa dari ajang championship pencak silat se kota banjarbaru, sebuah prestasi yang di persembahkan siswa untuk Sekolahan. ini perlu kita apresiasi dan semoga kedepannya bisa lebih di tingkatkan. sehingga lebih berprestasi lagi”, Ujar Arni Setyo Priambodo.


Prestasi yang diukir oleh siswa-siswi SMKPP Negeri Banjarbaru di lomba pencak silat ini sangat membanggakan dan mengharumkan sekolah, serta tentunya menambah daftar prestasi-prestasi SMK Negeri Banjarbaru.  (TM/wd)


Tim Pemberitaan SMKPP N Banjarbaru